Sabtu, 08 Oktober 2011

Goresan Tinta Untuk Negeri Terbarat Pulau Jawa

Banten adalah salah satu provinsi yang ada di pulau Jawa, dimana sebelumnya masih masuk kedalam pemerintahan jawa barat. namun dengan alasan pemudahan akses dan kelancaran pembangunan maka Banten memutuskan untuk memisahkan diri untuk menjadi provinsi baru. dipisahkan sejak tahun 2000, dengan keputusanUndang-Undang Nomor 23 Tahun 2000 dengan Pusat pemerintahannya berada di Kota Serang.


FAKTA 


Wilayah laut Banten merupakan salah satu jalur laut potensial, Selat Sunda merupakan salah satu jalur lalu lintas laut yang strategis karena dapat dilalui kapal besar yang menghubungkan Australia dan Selandia Baru dengan kawasan Asia Tenggara misalnya ThailandMalaysia, dan Singapura. Di samping itu Banten merupakan jalur penghubung antara Jawa dan Sumatera. Bila dikaitkan posisi geografis dan pemerintahan maka wilayah Banten terutama Kota Tangerang dan Kabupaten Tangerang merupakan wilayah penyangga bagi Jakarta. Secara ekonomi wilayah Banten memiliki banyak industri. Wilayah Provinsi Banten juga memiliki beberapa pelabuhan laut yang dikembangkan sebagai antisipasi untuk menampung kelebihan kapasitas dari pelabuhan laut di Jakarta dan ditujukan untuk menjadi pelabuhan alternatif selain Singapura.




Potensi dan kekhasan budaya masyarakat Banten, antara lain seni bela diri Pencak silatDebus, Rudad, Umbruk, Tari Saman, Tari Topeng, Tari Cokek, Dog-dog, Palingtung, dan Lojor. Di samping itu juga terdapat peninggalan warisan leluhur antara lain Masjid Agung Banten Lama, Makam Keramat Panjang, dan masih banyak peninggalan lainnya.

BANTEN merupakan penyedia sarana lahan transportasi internasional yang ada di Indonesia, yakni di Tangerang

BANTEN merupakan salah satu provinsi dengan khasanah budaya yang khas. Di Provinsi Banten terdapat Suku Baduy. Suku Baduy Dalam merupakan suku asli Sunda Banten yang masih menjaga tradisi anti modernisasi, baik cara berpakaian maupun pola hidup lainnya. Suku Baduy-Rawayan tinggal di kawasan Cagar Budaya Pegunungan Kendeng seluas 5.101,85 hektare di daerah Kanekes, Kecamatan LeuwidamarKabupaten Lebak. Perkampungan masyarakat Baduy umumnya terletak di daerah aliran Sungai Ciujung di Pegunungan Kendeng. Daerah ini dikenal sebagai wilayah tanah titipan dari nenek moyang, yang harus dipelihara dan dijaga baik-baik, tidak boleh dirusak.

BANTEN merupakan salah satu provinsi yang pastinya selalu mendapatkan kucuran dana hibah : 
Tahun

Dana Hibah

Dana Bansos


2009

14.000.000.000

60.000.000.000

2010

239.270.064.940

51.428.250.000

2011

340.463.000.000

51.000.000.000


Inilah negeri terbarat pulau jawa . . . sudah 11 tahun engkau berdiri terpisah dari negeri tetangga.. namun masih saja ada sebagian warga kota maupun desa yang masih belum merasakan karisma mu. mereka belum tau apa itu hidup enak, apa itu hidup sejahtera, apa itu hidup berkecukupan. seperti para punggawa punggawa di kursi pemerintahan sana.

harapan saya, semoga di ulang tahun yg ke 11 ini, menjadikan dirimu menjadi lebih dewasa dan lebih bermakna khususnya bagi seluruh warga yang selalu ada dan siap berkontibusi untukmu.










Tidak ada komentar:

Posting Komentar